Kunjungan ke PT. Mayora Indah Tbk yang berada di Jatiuwung, Tangerang di adakan karena salah satu mata kuliah Riset Public Relations, bertujuan untuk menambah pengalaman dan juga menambah wawasan bagi mahasiswa/I Public Relations angakatan 2012 Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Budi Luhur untuk mengetahui secara langsung kerja seorang Public Relations pada perusahaan, sehingga membuat mahasiswa/I memiliki bayangan untuk bekerja selayaknya seorang Public Relations itu mencakup apa saja dan seperti apa cara kerja pada sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi pembuatan makanan ringan.
Kunjungan ini juga dilakukan tidak hanya ingin mencari tahu bagaimana cara kerja seorang Public Relations, tetapi juga kami diajak berkeliling di pabrik PT. Mayora Indah Tbk dengan tujuan agar mahasiswa/I mengetahui cara pembuatan dari awal hingga menjadi sebuah produk makanan yang siap dimakan.
TUJUAN
Ada beberapa tujuan diadakannya kunjungan ke PT. Mayora Indah Tbk bagi mahasiswa/i sebagai berikut:
- Memperluas pengetahuan Mahasiswa/i mengenai kerja seorang Public Relations yang sebenarnya.
- Mendorong mahasiswa/i agar mau lebih banyak lagi dalam mempelajari profesi seorang Public Relations
- Memberi informasi mengenai pembuatan suatu produk langsung ke pabriknya.
JENIS KEGIATAN
- Berkunjung dan mencari tahu bagaimana peran seorang Public Relations dalam menangani pekerjaannya di perusahaan produk khususnya produk makanan.
- Mengetahui profil dari PT. Mayora Tbk itu sendiri.
- Berkeliling di pabrik pembuatan makanan PT. Mayora Indah Tbk. Untuk mengetahui proses pembuatan produk makanan.